Setelah sekian banyak tugas blog mengenai mata kuliah rekayasa
perangkat lunak yang diberikan oleh dosen akhirnya postingan blog kali ini
menjadi postingan terakhir dari mata kuliah tersebut(Hore XD).. Pada postingan
ini, saya akan menyampaikan pesan dan kesan saya terhadap dosen dan mata kuliah
RPL selama satu semester ini.
Untuk komentar ke mata kuliahnya mungkin hanya sedikit saja karena
saya fokusnya untuk memberi pesan dan kesan ke dosennya.. Untuk mata kuliah RPL
bisa saya katakan bahwa mata kuliah tersebut merupakan mata kuliah yang
menyenangkan dan sangat menantang. Menantang? Yaa, sangat menantang karena kita
diwajibkan untuk dapat menganalisa sebuah sistem mulai dari proses input,
proses dan outputnya ==”.. Meskipun awal-awalnya memang sulit dimengerti namun
seiring berjalannya waktu maka mata kuliah tersebut dapat saya mengerti sedikit
demi sedikit(eaeaea XD)..
Nah, untuk komentar ke mata kuliahnya sudah cukup sekarang mengenai
dosennya.. Untuk Pak Sofyan, awal-awalnya terlihat seperti dosen yang
killer(padahal memang killer yaa XD) karena Pak Sofyan memang terkenal mempunyai
reputasi seperti itu dan juga merupakan dosen yang sangat rajin diantara semua
dosen yaitu rajin memberikan tugas kepada mahasiswanya ==”.. Hal lainnya yang unik yaitu cara
mengajar dalam kelas yang dapat dikatakan sangat berbeda dari dosen yang lain
yaitu cara belajar profesor berupa pameran(persentasi per kelompok).. Dengan
cara belajar tersebut maka setiap mahasiswa diharuskan untuk mandiri dalam
proses pembelajaran. Namun biasanya banyak mahasiwa yang salah mengerjakan
tugas persentasi yang diminta karena sebelum mengerjakan tugas tersebut dosen
kurang memberikan arahan terhadap tugas tersebut..
Saran saya kedepannya yaitu proses belajar profesor ini memang bagus
karena melatih kemandirian mahasiswa namun perlu diberikan arahan sebelum
mengerjakan tugas-tugas yang diberikan sehingga nantinya setiap mahasiwa tidak
terjadi miskomunikasi dalam mengerjakan tugas dan dapat meminimalisir setiap
kesalahan dalam mengerjakan tugas..
0 komentar:
Posting Komentar
Budayakan kebiasaan memberi komentar setelah membaca demi kemajuan "Blogger-sharearea.blogspot.com".. ^^~